Siang ini aku duduk dibawah rimbunan pohon pinus
Matahari sedang tidur rupanya
Sembunyi dibalikawan, meneduhkan hariku
Membuatku bertanya, sedang apa kamu disana??
Aku brtopang dagu dantersenyum, sebab di kepalaku ada kata "KAMU"
Yang selalu bersanding dengan kata "DULU"
Dan "DULU" identik dengan "ABU-ABU"
Lalu aku mulai penasaran
Apa yang sedang kamu lakukan sekarang??
Yang aku pahami dari kata "KAMU" adalah fakta dalam puisi-puisiku
Yang aku mengerti dari "KAMU" adalah pengunjung tetap mimpi malamku
Aah mimpi, kau tau semalam kumemimpikanmu
Kau dengan bulir-bulir cahaya di sekitar wajahmu
Muncul perlahan dari balik pintu
Kalau saja kita berdua adalah tetesan air
Aku berharap kita adalah tiap-tiap bulir air
Yang menetes di jendela kamar
Yang menyatu menjadi embun di baliknya
Sayang, kisah kita maya
Hanya tersatukan oleh kata "BILA"
Dan aku hanya bisa meratapi melalui puisi
Semoga tiap baitnya bisa memangkas jarak kita
Semoga..
Sabtu, 22 September 2012
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar